Kryptomon Sukses Jual 2000 NFT Kurang dari 5 Menit!

Redaksi

Kryptomon

Game NFT Kryptomon, yang terinspirasi dari Tamagotchi dan Pokemon telah sukses menjual 2000 NFT drop di Crypto.com.

NFT ini diberikan Kryptomon kepada anggota komunitas yang beruntung dan mengikuti mekanisme yang sudah diberikan.

2.000 kotak misteri yang eksklusif ada Crypto.com itu memiliki harga masing-masing US$85 dan habis kurang dari lima menit.

Setiap Kotak Misteri akan berisi satu telur Kryptomon yang akan menetaskan Kryptomon sendiri. Setiap pengguna dapat membeli maksimal lima kotak dari drop.

Setiap Kryptomon secara unik dihasilkan dari 38 sifat genetik yang berbeda, yang akan menentukan kemampuan dari Kryptomon dalam pertempuran hingga seberapa sering ia perlu diberi makan.

NFT yang didapatkan para pemenang nantinya bisa digunakan dalam permainan, dan dijual kembali untuk mendapatkan keuntungan melalui marketplace game.

Sebelum di Crypto.com, game ini sudah sukses menjual kotak misteri di Binance dua kali dan di BakerySwap. Terkait perkembangan game, saat ini Kryptomon akan segera merilis aplikasi android di Playstore.

Kryptomon Bermitra dengan Flooz 

Baru-baru ini Kryptomon telah melakukan kemitraan dengan Flooz untuk proses pembelian koin $KMON yang lebih mudah.

Di Flozz pembelian dapat menggunakan berbagai metode pembayaran seperti G-Pay, Apple Pay, Transfer Bank, dan kartu Kredit/Debit.

Flozz adalah pertukaran terdesentralisasi (DEX) yang memungkinkan pengguna untuk memperdagangkan token pilihan mereka, di Flozz kreator dimungkinkan membuat varian social token dan NFT (non-fungible token) mereka.

Di Flozz trasaksi senilai 100 USD atau lebih (antara sekarang dan 00:00 CET pada tanggal 31 Mei) akan secara otomatis diundi.

Satu pemenang yang beruntung akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan 1000 BUSD yang akan dikirim ke dompet mereka secara langsung.

Untuk menghubungkan wallet dan mendapatkan KMON bisa ditemukan di situs Kryptomon. 

Tentang Kryptomon

Kryptomon adalah poyek game NFT yang mengambil inspirasi dari franchise Pokémon, menambahkan sentuhan CryptoKitties untuk membuat game berdasarkan ide NFT yang hidup.

Permainan ini pun menghadirkan makhluk berupa monster lucu yang lucu nan unik secara genetik dengan menggunakan teknologi DNA 38-gen dalam blockchain.

Baca juga

Tinggalkan komentar

Exit mobile version